#UMENshow diproduseri lho…

Disaat orang-orang heboh dan gemes akibat mempertanyakan “kemanusiaan yang adil dan beradab” di negeri ini, saya malah asik memasak. Lha…masalah saya saja sudah banyak, ini masa mau ditambah dengan masalah ketidakbecusan perangkat negara yang menjadi “satpam” sih.. *mbuh lah..* :p

Terus jadinya kamu masak apa, Men?

Kali ini masaknya agak banyak. Ada 3 menu yang saya buat di #UMENshow via Twitter (6 Februari 2011). Dan untungnya, ada produsernya juga: @tangguhmp, yang merangkap sebagai fotografer untuk blog saya. Wihiy!!! πŸ˜€

Pangsit Goreng a la Umen

Pangsit Goreng a la Umen

*Β Bahan:

– Pangsit ukuran 10 x 10 cm. Bisa dibeli di supermarket

– 100 gram daging sapi giling/cincang

– keju “singles”, potong menjadi 8 segitiga kecil

– 1/2 buah bawang bombay

– 1 butir telur, kocok lepas, bagi menjadi 2 bagian

– 1 sdm margarin

– 1 sdm tepung maizena

– garam, gula dan merica secukupnya

* Cara membuat:

– Campur daging dengan setengah bagian telur, tepung maizena dan bawang bombay cincang. Masukan garam, gula dan merica. Aduk merata. Lalu tumis dengan margarin hingga matang. Angkat dan diamkan sebentar.

– Isi kulit pangsit dengan daging cincang yang telah ditumis, lalu letakan keju “singles” diatasnya. Lalu rekatkan kedua ujung sisi dengan sisa telur tadi. Buat hingga membentuk segitiga.

– Goreng pangsit hingga kecoklatan, lalu angkat. Sajikan dengan mayones dan saus sambal.

Salmon dengan Saus Lemon a la Umen

Salmon dengan Saus Lemon a la Umen

Salmon dengan Saus Lemon a la Umen (2)

* Bahan:

– 150 gram salmon fillet

– 1 siung bawang putih, geprek, lalu dicincang

– 1/2 sdm kecap inggris

– 1/2 sdm saus tiram

– daun Thyme kering, secukupnya

– daun Rosemary kering, secukupnya

– lada hitam, secukupnya

– 1 sdm margarin

– 1/2 buah jeruk lemon, peras, ambil airnya saja

– garam dan gula secukupnya

* Cara membuat:

– Lumuri salmon dengan saus tiram dan kecap inggris. Masukan Thyme dan Rosemary, lada hitam, lalu aduk hingga salmon terlumuri rata dengan bumbu.

– Tumis bawang putih dengan margarin, setelah harum, masukan salmon. Masak hingga berubah warna menjadi kecoklatan. Masak jangan terlalu matang. Lalu angkat dan taruh di piring saji.

– Untuk sausnya, panaskan perasan air jeruk lemon, tambahkan gula dan garam secukupnya. Karena mengandung gula, saus dimasak jangan sampai berubah menjadi karamel, namun masih dalam keadaan kental.

– Setelah saus mengental, siram diatas salmon (atau boleh disajikan pada pinggir salmon). Sajikan beserta sayuran dan siap dinikmati.

Pancake Saus Jeruk Mint

Pancake Saus Jeruk Mint

* Bahan:

– 250 gram tepung pancake instan (dapat dibeli di supermarket)

– 1 butir telur

– 250 cc air

– 1 buah jeruk manis, potong kecil

– 100 ml jus jeruk botol

– 3 sdm gula pasir

– daun mint secukupnya (sekitar 7-10 lembar), dicincang

– yoghurt siap santap rasa blueberry (boleh pilih rasa lain) secukupnya

– 1/2 sdm margarin

* Cara membuat:

– Campur tepung pancake, telur dan air hingga merata. Lalu masak di atas wajan panas anti lengket.

– Untuk saus, masak jeruk dengan margarin hingga layu. Lalu masukan jus jeruk dan gula. Aduk hingga mengental, kemudian masukan daun mint. Biarkan layu dan angkat.

– Tumpuk 3 buah pancake, yang ditengah-tengahnya dilapisi dengan yoghurt blueberry. Lalu siram saus diatas pancake paling atas. Sajikan hangat.

So, selamat mencoba! πŸ˜€

foto-foto oleh Tangguh Merdeka Putra (@tangguhmp)

27 responses to this post.

  1. *nelen ludah*
    *paksa umen ikut master chef*
    *pajang poster umen dikamar*

    Reply

  2. UMEN BISA MASAKKKKK??????? WAAAAAA KEREEEEENNNN….

    *kepikiran pancake duren yg blm bikin2 jg sampe skrg, umeeeeennn* *nangis*

    Reply

  3. ini postingan berdosa
    dosa udah bikin saya ngiler
    πŸ˜₯

    Reply

  4. Posted by celo on February 6, 2011 at 11:37 pm

    iler saya netes beneran, literally.

    Setuju oom warm, ini postingan berdosa. Kenapa harus malem-malem yaoloh… T__T penkeiknya menggoda skalski…

    Reply

  5. umeeeeeeeeeeen …..
    aku mau pancake nyaaaaaaaaaaaaaaa =))

    Reply

  6. HOWANJRIIIIIT!!! GUWAH NGILEEEEEER!!! AYO UMEN MASAKIN LAGI YANG KAYA GITU DI TEMPATKUUUUU!!! *pecut*

    Reply

  7. aku mau salmon nyaaaaa πŸ˜₯ umenumen, rikwes menu fillet donk.. pengin masak buat si pacar.. πŸ˜†

    Reply

  8. aku ga butuh resep. mau makannya aja!
    😈

    Reply

  9. save resepnya πŸ˜€
    Thank u Men!

    Reply

  10. Aaaaaaaaaak.
    Kamu tiba2 menjadi seksi sekali di mataku, men. *ngiler*
    Dan dengan segenap rasa laper, aku kepengen banget dimasakin yang kayak di atas itu, men.
    Bolehkah kiranya, men? *pegang tangan umen* *makan tangan umen*

    Reply

  11. Fotonya bagus yaa…

    Reply

  12. salah nih mampir ke sini subuh-subuh ‘ngelap iler’
    ‘gigit guling’ pancake oh pancake….

    Reply

  13. baru sadar belum komen di sini. padahal kapan hari baca-baca gitu. BTW ITU KOK MAKANANNYA ENAK-ENAK SIH? KAPAN MAU KOPDAR MASAAAK?! x(

    Reply

Leave a reply to Goen Cancel reply